Web Analytics Made Easy - Statcounter

Promosi Kesehatan Gizi Jadi Strategi Utama Atasi Stunting

LHOKSEUMAWE – ForumKeadilanAceh.com | Dinas Kesehatan Kota Lhokseumawe menjadikan promosi kesehatan gizi sebagai strategi utama dalam upaya menurunkan angka stunting di daerah tersebut.

Program ini tidak hanya berfokus pada pelayanan medis, tetapi juga menekankan pentingnya perubahan perilaku dan peningkatan kesadaran masyarakat terhadap gizi seimbang.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Lhokseumawe, Safwaliza S. Kep, MKM mengatakan bahwa pihaknya terus memperkuat kegiatan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat melalui berbagai jalur, termasuk Posyandu, Puskesmas, dan kegiatan pemberdayaan masyarakat.

“Stunting bisa dicegah bila kesadaran gizi masyarakat meningkat. Promosi kesehatan menjadi kunci,” tegasnya.

Menurut Safwaliza, peningkatan pemahaman masyarakat mengenai pola makan sehat, pentingnya pemberian ASI eksklusif, serta pemantauan tumbuh kembang anak sejak dini menjadi fokus utama program tersebut.

Para tenaga gizi dan kader posyandu berperan penting sebagai ujung tombak dalam memberikan edukasi langsung kepada keluarga di tingkat gampong.

Dinas Kesehatan juga menggandeng tokoh masyarakat, lembaga pendidikan, dan pemerintah gampong untuk memperluas jangkauan promosi gizi. Melalui kolaborasi lintas sektor ini, diharapkan masyarakat dapat berperan aktif menjaga asupan gizi keluarga serta memastikan anak tumbuh sehat dan optimal.

“Kami ingin masyarakat memahami bahwa stunting bukan hanya soal tinggi badan, tetapi juga menyangkut perkembangan otak dan masa depan anak. Karena itu, intervensi harus dilakukan sejak masa kehamilan,” jelas Safwaliza. (Advertorial)